Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Bagas Kaffa Optimistis Timnas U-23 Indonesia Bisa Mencapai Target di Piala Asia U-23 2024
Kabar selanjutnya adalah terkait Justin Hubner yang tidak bisa terbang ke Dubai.
Dia dipastikan tidak dilepas oleh Cerezo Osaka yang dalam masa peminjaman dari Wolverhampton Wanderers FC.
Pasalnya Justin dipersiapkan debut pada bulan April ini di Liga Jepang.
"Sementara itu untuk Justin, pihak Cerezo Osaka tidak melepasnya."
"Karena tenaga Justin masih dibutuhkan oleh klub asal Jepang tersebut."
"Justin baru bergabung ke Cerezo Osaka pada akhir bulan Maret lalu," tutup PSSI.
Sebagai gantinya, bek muda Persib Bandung, Kakang Rudianto akan terbang ke Dubai.
Dia akan mengisi slot bek yang dalam kondisi krisis saat ini.
Sementara itu, Marselino Ferdinan dan Nathan Tjoe-A-On masih belum ada kabar terbaru kapan akan merapat ke timnas.
Nathan sendiri menurut kabar yang beredar belum akan dilepas oleh SC Heerenveen.
Diprediksi pemanggilan kedua nama tersebut cukup sulit karena Piala Asia U-23 2024 tidak masuk dalam agenda FIFA.