Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan berhasil menaklukkan klub milik orang Indonesia, Lecce, dalam laga lanjutan Liga Italia 2023-2024 yang diwarnai tendangan kung fu dari tim tamu.
AC Milan melakoni giornata ke-31 Liga Italia 2023-2024 dengan menjamu Lecce di Stadion San Siro, Sabtu (6/4/2024) waktu setempat atau malam hari WIB.
Dalam laga tersebut, AC Milan harus tidak diperkuat oleh gelandang andalan mereka, Ruben Loftus-Cheek, karena sanksi akumulasi kartu.
Alhasil, AC Milan pun memasang Christian Pulisic di posisi gelandang serang dan memasukkan Samuel Chukwueze untuk mengisi posisi sayap kanan.
Meski demikian, I Rossoneri tetap mampu mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 64 persen.
Selain itu, AC Milan juga mampu mencatatkan 8 shots on target dari 16 kali percobaan sepanjang laga.
Adapun Lecce juga tidak mau kalah dengan mampu meluncurkan 12 tembakan dengan 7 di antaranya mengarah tepat ke gawang Lecce.
Jalannya Pertandingan
Bertindak sebagai tuan rumah, AC Milan tidak ragu untuk tampil menyerang sejak babak pertama baru saja dimulai.
Hasilnya pun terlihat saat laga baru berjalan enam menit di babak pertama.