Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - AC Milan Menang Telak, AS Roma Dekati 4 Besar

By Sri Mulyati - Minggu, 7 April 2024 | 06:15 WIB
Christian Pulisic ikut menyumbang 1 gol dalam kemenangan 3-0 AC Milan atas Lecce pada lanjutan Liga Italia 2023-2024, Sabtu (6/4/2024) malam WIB. (TWITTER.COM/ACMILAN)

BOLASPORT.COM - Hasil Liga Italia menampilkan kemenangan telak AC Milan dan AS Roma yang mendekati peringkat empat besar klasemen.

Liga Italia pekan ke-31 menghadirkan hasil yang memuaskan bagi tim papan atas.

AC Milan menghadapi Lecce dengan modal enam kemenangan beruntun di Liga Italia.

Tim asuhan Stefano Pioli membuktikan kemudahan mereka dalam meraih kemenangan pada laga kali ini.

Lecce dibuat tidak berdaya dengan gelontoran tiga gol tanpa balas dari I Rossoneri.

Christian Pulisic mengawali pesta timnya lewat gol yang tercipta pada menit ke-6.

Olivier Giroud lalu menambah keunggulan lewat golnya pada menit ke-20.

Bukannya membalas, Lecce justru harus tampil dengan 10 pemain setelah Nikola Krstovic mendapat kartu merah pada menit ke-45.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Arsenal Rebut Puncak dan Cetak Rekor Spesial, Man City Pepet Liverpool

AC Milan akhirnya menambah keunggulan dengan mencetak gol ketiga lewat Rafael Leao (57').

Kemenangan tersebut menjaga peluang besar I Rossoneri untuk lolos ke Liga Champions musim depan.

Meski tertinggal 11 poin dari Inter Milan, Pioli juga menjaga jarak dengan Juventus yang berada di peringkat ke-3.

AC Milan mampu mengungguli sang rival dengan jarak sembilan poin sejauh ini.

Senada dengan AC Milan, AS Roma juga mendulang kemenangan pada laga pekan ini.

Daniele De Rossi menghadapi laga derbi melawan Lazio dengan catatan kurang menggembirakan.

Dalam dua tahun terakhir, I Giallorossi selalu gagal memenangi laga derbi.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Sempat Diwarnai Penalti Kontroversial, Arsenal Kalahkan Brighton

Catatan tersebut berubah pada laga derbi Roma yang digelar di Stadion Olimpico, Sabtu (6/4/2024).

Gianluca Mancini memastikan kemenangan timnya kala pertandingan memasuki menit ke-42.

Berkat tambahan tiga poin, De Rossi membawa anak asuhannya semakin dekat dengan peringkat ke-4.

AS Roma tinggal berjarak dua poin dari Bologna yang menghuni zona Liga Champions.

Dengan tujuh pertandingan tersisa, AS Roma masih memiliki harapan besar.

De Rossi tinggal menjaga konsistensi timnya agar bisa menembus peringkat idaman.

Berikut hasil lengkap Liga Italia pada pekan ke-31:

  • AC Milan 3-0 Lecce (Christian Pulisic 6', Olivier Giroud 20', Rafael Leao 57')
  • AS Roma 1-0 Lazio (Gianluca Mancini 42')
  • Empoli 3-2 Torino (Nicolo Cambiaghi 6', Matteo Cancelleri 74', M'Baye Niang 90+4' - Duvan Zapata 60' 90+1')

Berikut klasemen sementara Liga Italia hingga pekan ke-31:

Standings provided by Sofascore
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P