Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Aktifkan Mode Serius di Piala Asia U-23 2024, Pemain Timnas U-23 Indonesia Saksinya

By Arif Setiawan - Senin, 8 April 2024 | 09:40 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Le Meredien, Sudirman, Jakarta, Senin (1/4/2024) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Shin Tae-yong menunjukkan keseriusannya dalam mempersiapkan timnas U-23 Indonesia untuk Piala Asia U-23 2024.

Sebagai informasi, timnas U-23 Indonesia mulai mempersiapkan diri menuju Piala Asia U-23 2024 dengan menggelar TC di Dubai, Uni Emirate Arab.

TC tersebut telah dilakukan sejak tanggal 1 April lalu.

Dalam program ini, Shin Tae-yong memberikan latihan yang keras.

Hal itu sesuai dengan pengakuan pemain timnas U-23 Indonesia, Rayhan Hannan.

"Iya latihannya lumayan keras karena persiapan buat Piala Asia."

"Jadi semuanya tidak main-main," kata Rayhan, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persija.

Meski berat, Rayhan menegaskan akan memberikan yang terbaik untuk timnas U-23 Indonesia.

Hal itu berlaku saat latihan maupun bertanding.

Baca Juga: Hadapi 2 Laga Sisa Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Gelar TC Akhir Mei 2024