Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia diprediksi tampil mengejutkan saat berpartisipasi pada turnamen Piala Asia U-23 2024.
Prediksi tersebut dibuat oleh media asal Qatar, Al-Sharq.
Seperti diketahui, Garuda Muda akan berpartisipasi dalam ajang Piala Asia U-23 2024.
Turnamen tersebut bakal berlangsung di Qatar pada 15 April-3 Mei 2024.
Timnas U-23 Indonesia bergabung ke dalam Grup A.
Lawan-lawan elite seperti Qatar, Australia, dan Yordania bakal dihadapi Garuda Muda.
Berdasarkan peta kekuatan lawan, Garuda Muda akan menghadapi lawan yang kuat.
Qatar pernah finis sebagai semifinalis di edisi 2016 dan finis di tempat ketiga pada tahun 2018.
Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Sudah Tiba di Doha, Langsung Disambut Meriah oleh Para Suporter Setia
Australia pernah mencapai peringkat ketiga pada tahun 2020 dan 2022.