Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kerja Keras Bagai Kuda, Anak Kesayangan Guardiola Minta Istirahat

By Ade Jayadireja - Kamis, 11 April 2024 | 08:00 WIB
Gelandang bertahan Man City, Rodri. (TWITTER.COM/AKHLASHLM10)

BOLASPORT.COM - Gelandang kesayangan Pep Guardiola di Manchester City, Rodri, membutuhkan istrirahat setelah tenaganya banyak diperas.

Rodri kerja keras bagai kuda pada musim 2023-2024.

Bersama Man City, dia mengumpulkan 3.498 menit bermain dari 41 penampilan dalam semua ajang.

Bahkan Rodri 22 kali menjadi starter dari 24 pertandingan terakhir.

Jasa Rodri juga sangat terpakai oleh timnas Spanyol.

Pemain kelahiran Madrid itu memainkan enam partai sejak musim ini dimulai (518 menit).

Terus-terusan berada di lapangan membuat Rodri menyentuh titik lelah.

Dia pun mengatakan bakal meminta waktu rehat kepada pelatih Man City, Guardiola, agar kembali menampilkan performa terbaiknya.

"Saya butuh istirahat," kata Rodri seperti dikutip BolaSport.com dari DailyStar.

"Mari kita lihat bagaimana kami berbicara, bagaimana kami menjalani situasi ini."

Saya perlu menyesuaikan diri. Itu (istirahat) adalah sesuatu yang kurang dari kami."

"Masing-masing dari kami bisa tampil lebih baik, termasuk diri saya sendiri. Namun, sejujurnya, kami perlu istirahat,” ujar soosk berusia 27 tahun itu.

Guardiola bisa saja mengistirahatkan Rodri saat City menjamu Luton Town pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu (13/4/2024).

Tanpa bermaksud meremehkan, di atas kertas, The Citizens jauh lebih unggul dibanding tim berjulukan The Hatters tersebut.

City merebut empat kemenangan dan satu hasil seri dari lima bentrokan terakhir dengan Luton.

Manchester Biru memproduksi 15 gol dan cuma kebobolan empat kali dari sang musuh.

Empat hari setelah duel kontra Luton, Man City akan mengadapi ujian sesungguhnya melawan Real Madrid.

Kedua kubu diajdwalkan bertarung pada leg kedua perempat final Liga Champions di Etihad Stadium.

Baik City maupun Madrid punya peluang yang sama untuk lolos ke semifinal usai bermain imbang 3-3 dalam pertemuan pertama.

Man City sendiri masih memperjuangkan tiga trofi musim ini.

Selain Liga Champions, mereka berpeluang merebut titel Liga Inggris dan Piala FA.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P