Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Peluang AC Milan untuk menjuarai Liga Europa 2023-2024 jadi menipis menyusul kekalahan dari AS Roma.
Bertindak sebagai tuan rumah di San Siro, Kamis (11/4/2024) atau Jumat dini hari WIB, AC Milan harus mengakui kehebatan AS Roma dengan skor 0-1 pada leg pertama perempat final.
Pasukan kota mode Italia dibuat bertekuk lutut oleh sang spesialis gol sundulan, Gianluca Mancini.
Bicara soal penciptaan peluang, Milan jauh lebih unggul.
Rossoneri mencatatkan 24 tembakan namun buruk dalam penyelesaian akhir.
Adapun kubu musuh menebar 10 shot.
Jalannya pertandingan
Tampil di hadapan suporter sendri membuat kepercayaan diri Milan berlipat ganda.
Armada asuhan Stefano Pioli coba menguasai permainan sejak kick-off babak pertama.
Hasilnya, Milan membuahkan peluang pertama melalui tembakan jarak jauh Tijani Reijnders pada menit kedelapan.