Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-23 2024 - Satu Grup dengan Timnas U-23 Indonesia, Pelatih Yordania Yakin Tembus 3 Besar

By Arif Setiawan - Minggu, 14 April 2024 | 20:15 WIB
Pelatih timnas U-23 Yordania, Abu Zema. (THE-AFC.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Yordania, Abu Zema, menargetkan posisi tiga besar Piala Asia U-23 2024.

Sebagai informasi, Yordania tergabung dalam Grup A Piala Asia U-23 2024.

Hal ini membuat Yordania harus bersaing dengan timnas U-23 Indonesia.

Selain Indonesia, Grup A dihuni oleh Qatar dan Australia.

Terkait persaingan di Grup A, Abu Zema merasa sangat optimis timnya mampu lolos ke babak selanjutnya.

Hal tersebut tak terlepas dari keberhasilan timnas senior Yordania menembus final Piala Asia 2024.

Abu Zema berharap prestasi timnas Yordania bisa menular ke timnya.

"Wajar jika apa yang diraih timnas Yordania, prestasi tersebut menumbulkan ekspektasi di kalangan suporter Yordania."

"Namun, kami pikir ini akan berdampak positif pada kami."

Baca Juga: Shin Tae-yong Masih Berharap Justin Hubner Gabung ke Timnas U-23 Indonesia

"Kami telah mendapatkan kepercayaan dan dukungan dari tim nasional senior."

"Tetapi ini adalah kompetisi yang berbeda, tujuannya berbeda."

"Potensi dan kemampuan para pemain berbeda-beda, jadi kami akan menyikapinya dengan cara yang sangat positif."

"Dan kami akan berkerja tanpa tekanan apa pun."

"Saya harap ini menjadi motivasi," kata Abu Zema, dilansir BolaSport.com dari laman resmi AFC.

PSSI
Shin Tae-yong bersama pelatih timnas U-23 Qatar, Australia, Yordania saat konferensi pers Piala Asia U-23 2024.

Sementara itu, Abu Zema menegaskan bahwa target timnya adalah menembus tiga besar Piala Asia U-23 2024.

Hal tersebut bertujuan demi mengamankan tiket lolos langsung ke Olimpiade 2024.

Baca Juga: Piala Asia U-23 2024 - Permintaan Shin Tae-yong ke Timnas U-23 Indonesia Jelang Lawan Qatar

"Tujuan kami sudah diketahui."

"Yaitu berjuang untuk lolos ke Olimpiade Paris."

"Kami ingin menjadi salah satu dari tiga tim yang lolos ke olimpiade."

"Itu hak kami dan kami mampu melakukannya," tuturnya.

Yordania bakal melawan Australia pada laga perdana Grup A Piala Asia U-23 2024.

Pertandingan nantinya terlaksana di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa, Doha, Senin (15/4/2024).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P