Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Quattrick di Laga Chelsea vs Everton, Serba-4 dari Cole Palmer

By BolaSport - Selasa, 16 April 2024 | 08:20 WIB
Cole Palmer mencetak 4 gol dalam laga Chelsea vs Everton di Liga Inggris, Senin (16/4/2024) di Stamford Bridge. (GLYN KIRK/AFP)

Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola

BOLASPORT.COM - Chelsea sukses meraih tiga poin dalam lanjutan Liga Inggris musim 2023-2024 di pekan ke-32.

The Blues menggulung Everton lewat kemenangan telak 6-0 dalam duel yang digelar di Stamford Bridge, Senin (15/4/2024) WIB.

Pemain yang menjadi bintang dalam pesta setengah lusin gol tersebut tak lain adalah Cole Palmer.

Cerita serbaempat pun menjadi highlight kecemerlangan mantan pemain Manchester City tersebut.

Chelsea sudah unggul empat gol saat pertandingan memasuki rehat.

Cole Palmer sudah mencetak hattrick dengan Nicolas Jackson menambah satu gol pada babak pertama tersebut.

Khusus bagi Cole Palmer, ini merupakan kali keempat di mana sang pemain minimal mampu mencetak brace di Liga Inggris musim ini.

Sebelumnya Cole Palmer mengukir brace bagi Chelsea saat berhadapan dengan Luton Town dan Burnley.

Cole Palmer bahkan membuat brace di masa injury time ketika turun merumput menghadapi Manchester United pada laga yang juga digelar di Stamford Bridge, 5 April lalu.

Dua gol pada masa tambahan waktu tersebut menjadikan Cole Palmer mengukir hattrick pertamanya di Liga Inggris selain juga menjadikan Chelsea menang dramatis 4-3 atas Manchester United.

Saat melawan Everton, Cole Palmer rupanya tak puas dengan torehan tiga gol di babak pertama.

Pemain yang akhirnya ditarik keluar pada menit ke-80 tersebut sempat menambah satu gol.

Cole Palmer yang maju sebagai algojo penalti pada menit ke-64 berhasil menyarangkan bola ke gawang lawan yang dikawal kiper Timnas Inggris, Jordan Pickford.

Cole Palmer akhirnya tercatat membuat empat gol dalam laga antara Chelsea dengan Everton.

Tambahan empat gol pekan ini menjadikan Cole Palmer sekarang menyamai koleksi pemain Manchester City, Erling Haaland.

Dua pemain tersebut sama-sama telah mencetak 20 gol sejauh ini di Liga Inggris dan memimpin perburuan gelar top scorer musim 2023-2024.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P