Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Australia, Manajer Timnas U-23 Indonesia Buka Suara karena Merasa Dirugikan

By Wila Wildayanti - Rabu, 17 April 2024 | 15:00 WIB
Manajer timnas U-23 Indonesia merasa dirugikan dengan keputusan wasit dan apa yang dirasakan. (PSSI)

BOLASPORT.COM - Manajer Timnas U-23 Indonesia Endri Erawan buka suara soal skuad Garuda Muda yang merasa tak nayaman dan dirugikan saat menghadapi tim tuan rumah Qatar di Piala Asia U-23.

Timnas U-23 Indonesia telah menghadapi Qatar dalam laga perdana Grup A Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Jassim Bin Hamad Stadium, Senin (15/4/2024).

Dalam ajang ini, tim Merah Putih menelan kekalahan 0-2 dari Qatar.

Namun, kekalahan timnas U-23 Indonesia ini dibarengi dengan beberapa kontroversi.

Baca Juga: Pelatih Thailand Sebut Dua Kunci Sukses Gulung Irak di Laga Pembuka Piala Asia U-23 2024 

Dari kontroversi keputusan wasit yang dinilai merugikan tim Merah Putih hingga keluhan manajer timnas U-23 Indonesia.

Pria yang juga menjabat sebagai Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu mengeluhkan soal perjalanan menuju stadion yang terlalu lama.

Endri Erawan menjelaskan bahwa timnas U-23 Indonesia dibuat tidak nyaman selama tampil di Qatar pada 15 April 2024.

Menurutnya, perjalanan terlalu lama menuju stadion itu membuat skuad Garuda Muda merasa dirugikan.

Ia menjelaskan bahwa sebelumnya, saat tim Merah Putih menjalani lattihan, perjalanan menuju Jassim Bin Hamad Stadium itu paling lama menempuh waktu 10 menit.