Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nasib Malaysia di Piala Asia U-23 2024, Datang Paling Awal tetapi Pulang Duluan

By Arif Setiawan - Minggu, 21 April 2024 | 11:40 WIB
Skuad timnas U-23 Malaysia untuk PIala Asia U-23 2024. (INSTAGRAM/@FAMALAYSIA)

BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Malaysia dipastikan gagal lolos ke babak depalan besar Piala Asia U-23 2024.

Sebagai informasi, Malaysia tergabung dalam Grup D Piala Asia U-23 2024.

Tim asuhan Juam Torres Garrido harus bersaing dengan Uzbekistan, Vietnam dan Kuwait.

Malaysia sendiri mempersiapkan diri cukup baik menjelang tampil di Piala Asia U-23 2024.

Bahkan, Malaysia menjadi tim pertama yang tiba di Doha, Qatar selain tuan rumah.

Tim berjuluk Harimau Malaya sudah tiba di Qatar pada 1 April lalu.

Malaysia lalu menjalani laga pertama pada 17 April 2024.

Pada kesempatan tersebut, Malaysia harus menelan kekalahan dari Uzbekistan dengan skor 0-2.

Fergus Tierney dkk kemudian dihadapkan dengan Vietnam pada laga kedua.

Baca Juga: Bhayangkara FC Tarik Semua Pemain Berstatus Polisi untuk Bermain di Liga 2, Termasuk Pilar Timnas Indonesia

Laga ini terlaksana di Stadion Internasional Khalifa, Qatar, Sabtu (21/4/2024).

Lagi-lagi Malaysia harus menelan kekalahan dengan skor 0-2.

TWITTER/@FAM_MALAYSIA
Suasana pertandingan antara timnas U-23 Malaysia melawan timnas U-23 Vietnam, Sabtu (20/4/2024).

Hasil tersebut sekaligus membuat Malaysia dipastikan gagal lolos ke delapan besar Piala Asia U-23 2024 meski masih menyisakan satu laga.

Malaysia kini menempati peringkat ketiga Grup D tanpa memiliki poin.

Dua tim yang berhasil mengamankan tiket delapan besar dari grup ini adalah Uzbekistan dan Vietnam.

Sementara itu, Malaysia menjadi satu-satunya tim wakil Asia Tenggara yang sudah dipastikan gugur.

Seperti yang diketahui, Vietnam sudah memastikan diri lolos dari babak grup.

Baca Juga: Sumardji Kesal Bhayangkara FC Dituduh Mafia, Siap Buktikan Diri untuk Kembali Lagi ke Liga 1

Kemudian timnas U-23 Indonesia dan Thailand masih harus berjuang sampai laga terakhir.

Tim asuhan Shin Tae-yong membutuhkan minimal hasil seri saat menghadapi Yordania.

Pertandingan ini nantinya terlaksana di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu (21/4/2024).

Sedangkan Thailand butuh kemenangan ketika berjumpa Tajikistan pada laga terakhir.

Kemenangan tersebut bakal membuat Thailand menemani Arab Saudi ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024 dari Grup C.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P