Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Korea Selatan Bakal 'Stres' Saat Jumpa Timnas U-23 Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 23 April 2024 | 15:00 WIB
Pelatih Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024, Hwang Seon-hong. (NEWSIS.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia bakal berduel kontra Korea Selatan pada perempat final Piala Asia U-23 2024.

Timnas U-23 Indonesia bakal berjumpa Korea Selatan pada Kamis (25/4/2024) malam WIB di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha.

Garuda Muda lolos ke babak perempat final dengan status runner-up Grup A di bawah tuan rumah Qatar.

Timnas U-23 Indonesia mengantongi dua kemenangan dan satu kekalahan untuk mengunci satu tiket ke babak perempat final.

Membuka petualangan dengan kekalahan 0-2 dari Qatar, tim asuhan Shin Tae-yong tersebut sukses comeback di dua laga berikutnya.

Timnas U-23 Indonesia menang 1-0 atas Australia dan 4-1 atas Yordania.

Sementara Korea Selatan sukses keluar sebagai juara Grup B.

Tim asuhan Hwang Sun-hong tersebut sukses menyapu bersih kemenangan di Grup B.

Baca Juga: Bagi Pelatih Korea Selatan, Timnas U-23 Indonesia Bukan Tim yang Mudah Dikalahkan

Korea Selatan menang 1-0 atas Uni Emirat Arab, 2-0 atas China, dan 1-0 atas Jepang.