Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong mengakui bahwa Korea Selatan merupakan tim berkualitas dan kuat.
Akan tetapi, ia bertekad akan membawa skuad Garuda Muda jadi tim pertama yang membobol gawang Taeguk Warriors.
Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi Korea Selatan di laga perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Rabu (24/4/2024).
Shin Tae-yong mengaku melawan negaranya sendiri memang aneh.
Baca Juga: Kecemasan Kapten Korea Selatan Jelang Hadapi Timnas U-23 Indonesia di 8 Besar Piala Asia U-23 2024
Akan tetapi, sebagai pelatih tentu saja ia akan bersikap profesional mendapingi timnas U-23 Indonesia melawan Korea Selatan.
Pelatih berusia 53 tahun ini mengatakan bahwa melawan Taeguk Warriors nanti tak akan menjadi laga mudah.
Pasalnya, tim asuhan Hwang Sun-hong dinilai memang memiliki kualitas yang bagus baik secara individu maupun tim.
Bahkan Shin juga mengakui fisik para pemain Korea Selatan sangat bagus.
Menurutnya, ini terjadi karena banyak pemain yang juga bermain di Liga Korea Selatan, sehingga kualitas mereka juga tinggi.