Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanpa Tedeng Aling-Aling, Arne Slot Yakin Jadi Pelatih Baru Liverpool

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 26 April 2024 | 10:00 WIB
Arne Slot berpose dengan piringan gelar Liga Belanda untuk Feyenoord di jalanan Rotterdam (15/5/2023). (OLAF KRAAK/AFP)

Hanya saja pendekatan awal dari The Reds sempat mendapat penolakan dari Feyenoord.

Namun, perlahan tapi pasti negosiasi disebut-sebut berjalan lancar.

Bahkan Slot sendiri percaya diri jika dirinya bakal segera menjadi pelatih baru Liverpool.

Dalam istilah Jawa "tanpa tedeng aling-aling" alias tanpa menutup-nutupi sesuatu, Slot juga menyatakan hasratnya untuk menjadi pelatih Liverpool.

Hal itu disampaikannya jelang pertandingan melawan Go Ahead Eagles.

Baca Juga: Piala Asia U-23 2024 - Calon Lawan Timnas U-23 Indonesia di Semifinal, Penghancur Vietnam dan Malaysia atau Sang Juara Bertahan

TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Juergen Klopp di Liverpool pada musim 2024-2025.

"Saya ingin menjadi pelatih baru Liverpool, keputusan saya jelas," ucap Slot, dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Feyenoord dan Liverpool sedang menjalin negosiasi, saya menunggu untuk melihat apa yang terjadi selanjutnya."

"Saya percaya diri, menunggu kedua klub mencapai kesepakatan," tutur Slot menambahkan.