Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menegaskan bahwa timnya belum menyerah mengejar defisit poin dari Arsenal dan Manchester City di klasemen Liga Inggris 2023-2024.
Peluang Liverpool untuk menjuarai Liga Inggris 2023-2024 menipis setelah menderita kekalahan pada laga tunda pekan ke-29.
The Reds takluk 0-2 dari Everton dalam pertandingan bertajuk Derbi Merseyside yang berlangsung di Goodison Park (25/4/2024).
Gol pertama Everton dicetak pada menit ke-27 lewat Jarrad Branthwaite yang memanfaatkan kesalahan pertahanan Liverpool.
Pasukan Juergen Klopp kembali dihukum kesalahan pertahanan pada menit ke-58 yang membuat Dominic Calvert-Lewin mudah dalam menanduk bola hasil sepak pojok.
Kekalahan dari The Toffees ini semakin menyakitkan bagi Liverpool karena dua pesaingnya, Arsenal dan Manchester City, mampu memetik kemenangan.
Arsenal meraih kemenangan besar saat menjamu rival sekotanya, Chelsea, di Emirates Stadium (24/4/2024).
Baca Juga: Jadi Calon Pelatih Liverpool, Arne Slot Ternyata Bukan PIlihan Klopp
Tak tanggung-tanggung, The Gunners menang lima gol tanpa balas atas Chelsea
Kemenangan itu membuat Arsenal mantap di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 77 poin.