Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan kabarnya sudah mulai menemukan pengganti Stefano Pioli dan pelatih gagal Real Madrid menjadi kandidat utama.
Masa depan pelatih AC Milan, Stefano Pioli, sedikit demi sedikit mulai terlihat jelas.
Sebelumnya, Pioli memang dikabarkan akan dipecat oleh AC Milan akibat performa buruk skuadnya pada musim 2023-2024 ini.
AC Milan sudah dipastikan akan mengakhiri musim ini tanpa gelar juara sama sekali.
Pasalnya, I Rossoneri sudah gagal bersaing di seluruh kompetisi yang mereka ikuti.
Di Liga Italia, AC Milan baru saja menyerahkan scudetto kepada rival sekota mereka, Inter Milan.
Hal itu dipastikan setelah AC Milan takluk dari Inter Milan dengan skor tipis 1-2 di Stadion San Siro.
Baca Juga: Juventus Vs AC Milan - Last Dance Allegri Vs Pioli di Liga Italia
Di ajang Liga Champions, I Rossoneri gagal melaju ke fase knock-out dan harus turun kasta ke Liga Europa.
Namun, di ajang Liga Europa, AC Milan juga gagal melaju jauh dan harus masuk kotak pada babak perempat final.