Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Genap Semusim di Inter Miami, Duet Lionel Messi dan Luis Suarez Samai Rekor Legendaris

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 30 April 2024 | 22:45 WIB
Duet Lionel Messi dan Luis Suarez sudah langsung menyamai rekor legendaris meski belum genap semusim bermain bersama di Inter Miami. (MEGAN BRIGGS)

BOLASPORT.COM - Duet Lionel Messi dan Luis Suarez sudah langsung menyamai rekor legendaris meski belum genap semusim bermain bersama di Inter Miami.

Lionel Messi lagi-lagi menunjukkan performa luar biasa bersama Inter Miami di ajang Major League Soccer (MLS) 2024.

Messi sukses mengantarkan Inter Miami menang atas New England Revolution dengan skor meyakinkan 4-1.

Dalam pertandingan tersebut, Inter Miami bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke markas New England Revolution di Gillette Stadium pada Sabtu (27/4/2024) waktu setempat.

Inter Miami sempat kebobolan gol cepat pada menit ke-1 lewat aksi Tomas Chancalay memanfaatkan assist dari Carles Gil.

Satu gol cepat dari New England Revolution pun ternyata membuat Inter Miami galak dan langsung membalas empat gol.

Hebatnya, dari empat gol tersebut, Messi berkontribusi dalam tiga gol yang ada dengan rincian dua gol dan satu assist.

Baca Juga: Lionel Messi Diam-Diam Menghanyutkan, Harus Fokus 90 Menit kalau Lawan La Pulga

Gol pertama Messi lahir saat tim tamu menyamakan kedudukan pada menit ke-32 dengan memanfaatkan assist dari Robert Taylor.

Messi kemudian kembali mencetak gol untuk Inter Miami dan berhasil membawa klubnya berbalik unggul pada menit ke-67.