Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim bola voli putri Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia mengganti posisi pelatih kepala pada seri kedua Proliga 2024.
Gresik Petrokimia resmi menunjuk pelatih kenamaan Risco Herlambang untuk memimpin Mediol Stiovanny Yoku dkk mulai dari pekan kedua yang digelar di GOR Jatidiri, Semarang.
Tim yang meraih peringkat ketiga pada Proliga 2023 itu mengganti Pedro Lilipaly sebagai pelatih kepala.
Meski begitu, pelatih yang dikenal ikonik dengan selebrasinya di pinggir lapangan itu tetap menjadi bagian dari Gresik Petrokimia.
Pedro Lilipaly kali ini menjabat sebagai asisten pelatih Gresik Petrokimia.
Dia sebelumnya dipercaya menakhodai Gresik Petrokimia dengan mengisi posisi pelatih kepala yang musim lalu dipimpin oleh Ayub Hidayat.
Pedro Lilipaly makin menunjukkan keberhasilannya usai mengantarkan Gresik Petrokimia menjuarai ajang Livoli Divisi Utama 2023.
Lebih-lebih, Pedro Lilipaly juga ditunjuk untuk menjadi pelatih kepala tim Indonesia All Star pada laga ekshibisi melawan Daejeon JungKwanJang Red Sparks.
Namun, hasil positif tersebut tak berlanjut saat Gresik Petrokimia melakoni dua pertandingan awal Proliga 2024.