Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Bertolak ke Paris Pagi Ini Sambil Tunggu Kabar Baik Elkan Baggott, Alfeandra Dewangga Tunggu Visa

By Bagas Reza Murti - Minggu, 5 Mei 2024 | 11:00 WIB
Susunan sebelas utama timnas U-23 Indonesia saat melawan Irak pada duel perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 di Doha (2/5/2024). (KARIM JAAFAR/AFP)

BOLASPORT.COM - Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, mengatakan para pemain timnas U-23 Indonesia dijadwalkan terbang ke Prancis pada Minggu (5/5/2024) pagi.

Skuad timnas U-23 Indonesia dijadwalkan bertolak ke Paris dari Doha, Qatar pada Minggu (5/5/2024) pagi waktu setempat.

Memang pada Sabtu (4/5/2024), beberapa ofisial dan pelatih sudah bertolak ke Paris seperti yang terloihat dalam unggahan Yoo Jae-hoon.

Namun untuk pemain berangkat pagi ini.

Hal ini dikonfirmasi oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji seperti dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.

Baca Juga: Elkan Baggott Rayakan Ipswich Town yang Promosi ke Premier League, Timnas U-23 Indonesia Masih Terus Menunggu

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
COO (Chief Operating Officer) Bhayangkara FC, Sumardji, sedang memantau timnya bertanding di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Sabtu (16/3/2024) malam.

"Sebagian ofisial tadi pagi jam 8," kata Sumardji pada Sabtu (4/5/2024) dikutip dari Kompas.com.

"Sedangkan pemain dan tim pelatih besok (Minggu) jam 8 dari Qatar," tambahnya.

Sembari menuju Prancis, Sumardji juga mengatakan timnas U-23 Indonesia masih menunggu kabar baik dari klub Elkan Baggott.