Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penampilan tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, sepanjang gelaran Thomas Cup 2024 mendapatkan pujian.
Jonatan Christie menegaskan periode panasnya dengan menjaga tren tak terkalahkan sejak All England Open 2024 hingga Thomas Cup 2024.
Dalam edisi ke-33 dari Piala Dunianya bulu tangkis ini, Jonatan tak pernah membuat tim Merah Putih kecewa karena selalu dapat menyumbangkan angka.
Jonatan pun masuk ke dalam tim All Star untuk Thomas Cup 2024 versi komentator resmi BWF, Steen Pedersen.
Posisi Jonatan sebagai tunggal putra kedua tidak tersaingi menurut mantan kepala pelatih tim bulu tangkis Denmark tersebut.
"Ini adalah tim All Star Thomas Cup 2024 versi saya."
"MS1: Shi Yu Qi, MD2: Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae, MS2: Jonatan Christie, MD2: Ren Xiang Yu/He Ji Ting, dan akhirnya MS3: Kento Momota," tulisnya di X.
Walau tidak menghadapi wakil terbaik dari tim lawan, Jonatan tetap saja menghadapi hawa yang menegangkan karena bisa menjadi penentu kemenangan atau justru kekalahan.
Here is my AllStar Thomas Cup team 2024. https://t.co/2prIboyEdp: Shi YuQi https://t.co/vbwYYLeDDH: Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae https://t.co/fRoq3Ja3fr: Jonatan Christie https://t.co/YUCmoi1Qjz: Ren Xiangyu/ He Jiting
— Steen Pedersen, Badminton (@steenschleicher) May 6, 2024
and finally https://t.co/GOFjA24Cm6: Kento Momota :) pic.twitter.com/OD47If2i72
Baca Juga: Juara Asian Games pun Angkat Tangan, Jonatan Christie Tak Terkalahkan Selama 53 Hari
Dari enam pertandingan yang dijalani, hanya dua kali Jonatan tampil saat Indonesia sedang memimpin. Dalam dua kesempatan itu pula kemenangan straight game-nya terjadi.