Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Viktor Axelsen Sering Kalah di Laga Krusial, Fisik Raja Bulu Tangkis Dunia Mulai Menurun?

By Nestri Y - Selasa, 7 Mei 2024 | 20:26 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, pada semifinal BWF World Tour Finals 2023 di Hangzhou Sports Center Gymnasium, Sabtu, 16 Desember. (AFP)

BOLASPORT.COM - Kekalahan tunggal putra nomor satu dunia, Viktor Axelsen di partai krusial pada Thomas Cup 2024 menyisakan tanda tanya tentang kebugaran fisiknya.

Sudah memasuki bulan kelima dari tahun 2024 dan Viktor Axelsen masih belum juga merengkuh gelar juara satu pun.

Raja bulu tangkis dunia asal Denmark itu justru menunjukkan performa yang agak menurun dibandingkan penampilannya tahun lalu.

Kekalahan terbaru dialami Axelsen ketika memperkuat Denmark dalam pertandingan melawan Taiwan pada babak perempat final Thomas Cup 2024.

Juara Dunia dua kali itu kecolongan saat menghadapi Chou Tien Chen (ranking 14) pada partai pembuka.

Padahal di atas kertas, pertandingan itu harusnya bisa menjadi milik Denmark. Namun, Axelsen tertikung setelah sempat unggul.

Pemain yang akrab disapa Viggo itu akhirnya kalah dengan skor ketat 19-21, 21-14, 19-21. Denmark kemudian dikalahkan Taiwan dengan skor 1-3.

Di Thomas Cup 2024, performa tidak maksimal dari seorang Axelsen sejatinya sudah tercium ketika Denmark bertemu Hong Kong pada fase grup.

Baca Juga: Jadwal Turnamen Bulu Tangkis Mei 2024 - Pemanasan Jelang Olimpiade Paris 2024

Axelsen langsung dipaksa bermain rubber game saat berjumpa tunggal putra di luar peringkat 10 besar lainnya yaitu Lee Cheuk Yi dengan skor 21-14, 18-21, 21-19.