Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Cerezo Osaka Tolak Kirim Kembali Justin Hubner ke Timnas U-23 Indonesia, Garuda Muda Krisis Bek Lawan Guinea

By Bagas Reza Murti - Rabu, 8 Mei 2024 | 19:48 WIB
Justin Hubner bersama Cerezo Osaka. (CEREZO.JP)

BOLASPORT.COM - Teka-teki nasib Justin Hubner sudah diketahui, Cerezo Osaka menolak mengirim kembali pemain 20 tahun tersebut ke timnas U-23 Indonesia.

Cerezo Osaka resmi tidak memenuhi permintaan PSSI untuk mengirim kembali Justin Hubner ke timnas U-23 Indonesia.

Justin Hubner memang sudah kembali ke Cerezo Osaka usai timnas U-23 Indonesia merampungkan turnamen Piala Asia U-23 2024, pada 2 Mei 2024.

Setelah timnas U-23 Indonesia kalah di perebutan tempat ketiga lawan Irak, Justin Hubner langsung menuju ke Cerezo Osaka.

PSSI mencoba mengirim permintaan kembali ke Cerezo Osaka untuk melepas Justin Hubner demi play-off perebutan tiket Olimpiade 2024.

Baca Juga: Malaysia Iri dengan Kesuksesan Timnas Indonesia di Level Internasional

KARIM JAAFAR/AFP
Marselino Ferdinan (tengah) merayakan golnya, bersama Witan Sulaeman (Nomor 8) dan Justin Hubner (Nomor 10), untuk timnas U-23 Indonesia ke gawang Yordania pada fase grup Piala Asia U-23 2024 di Doha (21/4/2024).

Namun Cerezo Osaka menolak permintaan PSSI tersebut.

Presiden Cerezo Osaka, Hiroaki Morishima mengonfirmasi hal tersebut.

"Saya menerima permintaan dari PSSI, tetapi saya menolaknya beberapa hari lalu," kata Hirokadi Morishima dilansir BolaSport.com dari Nikkan Sports.