Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tembus Unbeaten ke-49, Bayer Leverkusen Tatap Invincible Treble!

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 10 Mei 2024 | 11:30 WIB
Bayer Leverusen merayakan kelolosan ke final Liga Europa 2023-2024. (INA FASSBENDER / AFP)

BOLASPORT.COM - Tembus unbeaten ke-49 usai menyingkirkan AS Roma di Liga Europa, Bayer Leverkusen menatap invincible treble di musim 2023-2024.

Bayer Leverkusen berpeluang meraih predikat prestisius di musim 2023-2024.

Laju Bayer Leverkusen belum terbendung di semua ajang kompetitif musim ini.

Terbaru, kampiun Bundesliga terkini tersebut mampu menyingkirkan AS Roma di Liga Europa.

Sama seperti sebelum-sebelumnya, magi injury time menjadi senjata ampuh bagi Die Werkself.

Dalam laga leg kedua semifinal yang berlangsung di BayArena, Kamis (9/5/2024) atau Jumat dini hari WIB, Leverkusen dibuat senam jantung.

Bagaimana tidak, mengepak keunggulan agregat 2-0, mereka justru kebobolan dua gol penalti dari AS Roma.

Baca Juga: Borussia Dortmund Dalam Bahaya, Real Madrid 2 Kali Dibela Sejarah Final Liga Champions

Dua penalti yang dihasilkan Leandro Paredes pada menit ke-43 dan 66' memaksa agregat menjadi 2-2.

Namun, bukan Leverkusen namanya jika tidak mencetak momen ajaib menjelang berakhirnya laga.