Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Nova Arianto merangkum perjalanan Timnas U-23 Indonesia di ajang Piala Asia U-23 2024 dan Playoff Olimpiade 2024 di akun Instagram pribadinya.
Pria 44 tahun tersebut jadi sosok sentral dalam debut impresif Timnas U-23 Indonesia asuhan Shin Tae-yong di Piala Asia U-23 2024.
Nova Arianto saat itu bekerja sebagai Asisten Pelatih Timnas U-23 Indonesia.
Timnas U-23 Indonesia sukses melaju ke babak semifinal usai mengalahkan Korea Selatan di babak perempat final.
Sayang, Timnas U-23 Indonesia gagal mengunci tiket ke putaran final Olimpiade 2024 usai finis sebagai peringkat keempat Piala Asia U-23 2024.
Di babak playoff Olimpiade 2024 kontra Guinea, Timnas U-23 Indonesia kembali kalah 0-1.
Gol dari Ilaix Moriba sudah cukup untuk mengunci tiket terakhir Olimpiade 2024 untuk Guinea.
Usai mendampingi Timnas U-23 Indonesia, Nova Arianto langsung tancap gas untuk mendampingi Timnas U-16 Indonesia sebagai pelatih kepala.
Baca Juga: Klub yang Dibela Jordi Amat Juara Tanpa Berlaga, Bos JDT: Saya Sangat Sedih
Nova Arianto sudah dinanti turnamen Piala AFF U-16 2024 yang akan digelar pada Juni 2024 di Surakarta, Jawa Tengah.