Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kena Bantai Juara Bertahan, Justin Hubner Belum Puas Dengan Debutnya Sebagai Starter di Liga Jepang

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 12 Mei 2024 | 19:00 WIB
Bek Cerezo Osaka, Justin Hubner sudah berlatih di Cerezo Osaka jelang lawan Vissel Kobe pada Rabu (8/5/2024). (TWITTER.COM/CRZ_OFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Pemain belakang Timnas Indonesia, Justin Hubner, akhirnya mendapatkan kesempatan melakukan debut sebagai starter bersama Cerezo Osaka di J1 League alias kasta tertinggi Liga Jepang.

Debut tersebut terjadi saat Cerezo Osaka melakoni pertandingan pekan ke-13 J1 League 2024.

Bek 20 tahun tersebut tampil saat Cerezo Osaka menghadapi tim juara bertahan, Vissel Kobe, di Yodoro Sakura Stadium, Osaka, Sabtu (11/5/2024).

Justin Hubner berduet dengan Koji Toriumi di posisi bek tengah.

Justin Hubner tak mampu membendung serbuan tim juara bertahan.

Cerezo Osaka kalah 1-4 dari klub yang pernah dibela Andres Iniesta tersebut.

Kekalahan tersebut membuat Cerezo Osaka tertahan di posisi ketujuh klasemen sementara.

Justin Hubner pun angkat bicara usai catatkan debut sebagai starter di Liga Jepang.

Baca Juga: Hasil Piala Asia Wanita U-17 2024 - Ditahan Filipina, Korea Selatan Lolos Semifinal Berkat Selusin Gol ke Gawang Indonesia

Bek Timnas Indonesia tersebut masih belum puas dengan debutnya sebagai starter.