Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Makin Garang, Budi Sudarsono Yakin Skuad Garuda Taklukkan Irak dan Filipina di GBK

By Wila Wildayanti - Selasa, 14 Mei 2024 | 17:00 WIB
Timnas Indonesia diyakini bakal bisa mengalahkan Irak dan Filipina di GBK.

BOLASPORT.COM - Legenda Timnas Indonesia Budi Sudarsono percaya diri skuad Garuda bakal menaklukan Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Gelora Bung Karno (GBK) nantinya.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Irak dan Filipina pada laga lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tim Merah Putih, akan menjamu Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SGBUK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Kemudian laga selanjutnya, menghadapi Filipina di GBK, pada 11 Juni 2024.

Baca Juga: Masyarakat Jangan Terkecoh, Laga Timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina Disiarkan 2 Televisi Nasional

Dalam laga ini, timnas Indonesia hanya membutuhkan satu kali kemenangan agar bisa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Hal ini karena timnas Indonesia saat ini berada di posisi kedua klasemen Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan mengemas tujuh poin.

Apabila mereka menang, tim asuhan Shin Tae-yong tak akan terkejar oleh Vietnam yang menempati posisi ketiga.

Pasalnya, Vietnam saat ini baru mengemas tiga poin, sehingga apabila timnas Indonesia menang satu kali saja, mereka tak akan tersingkir.

Jelang menghadapi laga penting ini agar bisa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 20266.