Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FAM Ungkap Gaji Kim Pan-gon, Tak Ada Separuhnya dari Shin Tae-yong

By Arif Setiawan - Selasa, 14 Mei 2024 | 17:30 WIB
Kolase foto pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon, dan pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong. (BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon, memperoleh gaji lebih sedikit dari yang didapatkan Shin Tae-yong di timnas Indonesia.

Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) belum lama ini mengungkapkan besaran gaji jajaran pelatih timnas Malaysia.

Hal tersebut merupakan bentuk klarifikasi dari FAM.

Pasalnya, banyak yang menduga bahwa Kim Pan-gon dkk memperoleh gaji di atas normal.

Hamidin Amin selaku Presiden FAM menjelaskan bahwa gaji jajaran pelatih timnas Malaysia di kisaran US$5.000 (sekitar 80 juta rupiah) hingga US$15.000 (sekitar 241 juta rupiah) per bulan.

"Secara umum, jika kita mempertimbangkan peran masing-masing individu dalam tim, gaji mereka berkisar antara US$5.000 hingga US$10.000, hingga US$15.000," kata Hamidin Amin, dilansir BolaSport.com dari NST.

Jumlah berbeda diberikan kepada Kim Pan-gon yang merupakan pelatih kepala.

Namun, Hamidin menegaskan jumlahnya masih wajar.

Pelatih asal Korea Selatan itu disebut memperoleh tak lebih dari US$20.000 atau sekitar 322 juta rupiah per bulan.

Baca Juga: Mantan Pemain Real Madrid akan Rasakan Jadi Tim Musafir Bersama PSBS Biak di Liga 1

"Untuk pelatih kepala, gajinya lebih tinggi."

"Tapi semuanya wajar."

"Di bawah US$20.000 tapi penghasilannya dalam dolar AS," ujarnya.

Sementara itu, angka ini tentu berbeda jauh dengan yang diperoleh Shin Tae-yong di timnas Indonesia.

PSSI
Ekspresi Shin Tae-yong saat Timnas U-23 Indonesia harus mengakui keunggulan Uzbekistan 0-2 dalam semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4/2024).

Besaran gaji Shin Tae-yong sempat terungkap pada tahun 2022 lalu.

Mochamad Iriawan yang kala itu menjabat sebagai Ketum PSSI menyebutkan bahwa Shin Tae-yong menerima gaji sebesar Rp1,1 miliar per bulan.

"Kami keluarkan uang sebesar Rp 2 miliar per bulan di luar apartemen, kendaraan, dan lain-lain."

"Kalau untuk Shin Tae-yong gajinya Rp 1,1 miliar perbulan," kata Mochamad Iriawan dalam podcast bersama Deddy Corbuzier.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P