Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung juga berhasil meraih kemenangan pada babak pertama Thailand Open 2024.
Gregoria mengandaskan perlawanan tunggal putri Taiwan, Liang Ting Yu
Berlaga di Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, Rabu (15/5/2024) Gregoria menang dua gim dengan skor 21-18, 21-17.
Jalannya Pertandingan
Gregoria mendapatkan perlawanan cukup ketat dari lawan yang tampil ulet pada awal-awal gim pertama.
Keunggulan sempat didapat Gregoria pada skor 5-3. Namun, Liang mampu membalikkan keadaan menjadi 6-5.
Kesalahan pukulan justru dilakukan Gregoria sehingga membuatnya tertinggal sampai tiga poin pada skor 6-9.
Namun, kedudukan kembali berubah saat Gregoria berhasil gantian memimpin menjadi 10-9.
Lawan masih membalas untuk menyamakan skor lagi. Tetapi pukulan lob Gregoria yang diarahkan ke area belakang permainan lawan tak bisa diantisipasi lawan.
Gregoria memimpin dengan skor tipis 11-10 pada interval gim pertama.
Baca Juga: Thailand Open 2024 - Kalah Lawan Angin di Gim Kedua, Komang Ambil Pelajaran
Selepas jeda, Gregoria kembali mendapatkan situasi tertinggal satu poin pada skor 13-14 dan 15-16.
Gregoria bahkan harus tertinggal tiga angka pada skor 15-18 karena melakukan kesalahan sendiri.
Namun juga tak sulit untuk Gregoria menyamakan kedudukan menjadi 18-18. Di mana dua poin dari tiga poin yang didapat karena kesalahan lawan.
Pukulan dropshot menyilang Gregoria yang tak bisa dijangkau lawan membuatnya kini balik memimpin menjadi 19-18.
Pukulan lob Gregoria justru menghasilkan game point. Hingga kesalahan pukulan lawan mengakhiri gim pertama dengan enam poin beruntun yang diraih Gregoria.
Pada gim kedua, balap-balapan poin kembali terjadi saat Gregoria yang sempat memimpin dengan skor 3-1 berhasil dibalikkan oleh Liang usai mencetak empat angka beruntun menjadi 5-3.
Gregoria berhasil segera menyamakan kedudukan lagi menjadi 5-5. Saling berbalas poin membuat kedudukan masih berimbang pada skor 7-7.
Smes keras Gregoria dan pengembalian lawan yang tak sempurna mulai membawanya unggul dengan selisih dua poin.
Tetapi lagi-lagi, Liang terus memberikan perlawanan dengan menyamakan skor menjadi 9-9.
Namun, netting ciamik dari Gregoria yang sempat mengenai bibir net akhirnya jatuh di area permainan lawan. Gregoria unggul 11-9 pada interval.
Baca Juga: Thailand Open 2024 - Unggulan China Tumbang Duluan, Komang Ditunggu Langganan Korban Gregoria
Selepas jeda, Gregoria terus menjauh dan mulai tak terbendung bagi lawannya usai memimpin enam poin pada skor 17-11.
Akan tetapi keunggulan tersebut tak segera dimanfaatkan Gregoria untuk menyudahi permainan.
Liang berhasil memangkas ketertinggala menjadi satu poin saja pada skor 16-17.
Tetapi dua kali smes keras menyilang Gregoria membuat memperlebar keunggulannya lagi.
Reli panjang tersaji di akhir laga, Gregoria solid terus mampu mengembalikan bola dengan baik hingga akhirnya lawan yang melakukan kesalahan sendiri.
Gregoria mengakhiri dengan baik lewat permainan di depan net.
Hasil ini mengantarkan tunggal putri Indonesia telah mengamankan dua tempat di babak 16 besar Thailand Open 2024.
Gregoria menyusul Komang Ayu Cahya Dewi melaju ke babak kedua.