Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ketum PSSI, Erick Thohir buka suara soal Elkan Baggott yang tak merespons panggilan timnas U-23 Indonesia saat play-off Olimpiade 2024 lawan Guinea...
Ketum PSSI, Erick Thohir buka suara mengenai Elkan Baggott yang sempat tak merespons panggilan timnas U-23 Indonesia saat play-off perebutan tiket Olimpiade 2024 lawan Guinea.
Hal ini dikatakan Erick saat tampil di program "Rosi" di Kompas TV pada Kamis (16/5/2024) bersama Rosiana Silalahi.
Erick menjelaskan bila memang sulit memanggil pemain dari klub luar negeri jika sebuah turnamen bukan agenda FIFA.
"Saya tidak bisa menghakimi seperti itu (kalau Elkan Baggott dianggap tidak nasionalis)," kata Erick Thohir dilansir BolaSport.com dari Kompas TV.
Baca Juga: Jadwal Final dan Perebutan Tempat Ketiga Piala Asia Wanita U-17 2024
"Saya selalu bilang kalender, kalender, kalender itu penting. Kita tidak bisa semuanya itu dadakan."
"Kalau kita lihat persiapan U-23 dan kondisi U-23, pada Piala Asia U-23 2024 ini memang tidak masuk kalender FIFA."
"Pemain yang di luar negeri, saya tidak punya otoritas untuk seperti itu (pengaturan jadwal liga)."
"Jadi kita berjuang (sendiri). Rafael, Ivar, Marselino, Justin akhirnya dilepas," tambahnya.
Erick juga mengonfirmasi bila Elkan Baggott tidak dilepas oleh klubnya.
Sedangkan soal tuduhan netizen, Erick yakin masih ada jiwa nasionalisme di dalam hati anak-anak timnas Indonesia termasuk Elkan.
"Elkan memang tidak dilepas sama klubnya," kata Erick.
"Tetapi apakah terakhir waktu kita play-off dia memutuskan melakukan kegiatan lain ya itu saya tidak bisa komen karena itu hak pribadinya."
"Tapi gini, saya masih yakin nasionalisme di anak-anak ini ada kok," tambahnya.
Kini pada pemanggilan timnas Indonesia untuk FIFA Matchday Juni 2024, tidak ada nama Elkan Baggott dalam daftar 22 pemain.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong kemungkinan kecewa dengan sikap Elkan Baggott yang tidak merespons panggilan saat play-off perebutan tiket Olimpiade 2024 yang lalu.
"Untuk Elkan bisa dari media Indonesia mengikuti schedule atau kelakuan Elkan seperti apa, mungkin bisa cari tahu sendiri dan bisa dilihat seperti apa," kata Shin Tae-yong saat konpers sebelum lawan Guinea.
"Mungkin bisa cari tahu sendiri."
"Dan bisa dilihat sepeti apa (tentang Elkan Baggott)," tambahnya.
Sementara itu, Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji mengatakan keputusan untuk tidak memanggil Elkan Baggott sesuai dengan kebutuhan Shin Tae-yong.
"Kalau saya menyampaikan, tidak adanya pemanggilan beberapa nama yang selama ini jadi langganan timnas, itu yang pertama karena kebutuhan tim," ucap Sumardji.
"Pada masing-masing posisi sudah disesuaikan dengan yang dipanggil sekarang ini."
"Dan dari 22 nama itu dimungkinkan masih akan berubah," ujar Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.
"Mengikuti perkembangan beberapa hari sebelum kick-off," tambahnya.
Timnas Indonesia akan melawan Irak dan Filipina pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua zona Asia pada 6 dan 11 Juni 2024.
Sebelum dua laga tersebut, pasukan Garuda akan berujicoba lawan Tanzania pada 2 Juni 2024.