Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tatanan unggulan ganda putra pada Thailand Open 2024 terguncang dengan menyisakan satu pasangan unggulan saja saat baru memasuki babak perempat final.
Kejutan demi kejutan terus hadir pada perhelatan Thailand Open 2024 yang bergulir pekan ini.
Setelah kandasnya sejumlah unggulan tunggal putra termasuk unggulan teratas Anders Antonsen (Denmark), kali ini ganda putra juga menyajikan hasil tak disangka-sangka.
Peta persaingan ganda putra yang dikenal menyajikan intensitas pertarungan paling seru dan sengit di turnamen BWF World Tour Super 500 ini sekarang semakin susah ditebak karena bergugurannya para pasangan jagoan.
Baca Juga: Thailand Open 2024 - Sinyal Buruk Ganda Putra Indonesia usai Tumbang Berjamaah Derita Early Exit
Empat di antaranya dari Indonesia yang sudah tumbang di babak-babak awal.
Enam dari total delapan unggulan ikut berpartisipasi di ajang berhadiah 420.000 dolar AS.
Namun lima partisipan jagoan itu semuanya sudah kandas di babak awal.
Unggulan dua, empat, lima dan delapan adalah wakil-wakil dari Indonesia.
Mereka yang sudah gugur adalah Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.
Adapun unggulan lain yang sudah kalah adalah unggulan enam asal Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Kelima unggulan tersebut kalah berjamaah setelah masing-masing takluk dari para pasangan underdog.
Kini, martabat unggulan tinggal bertumpu pada satu pasangan saja sekaligus unggulan teratas, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Ganda putra asal India itu masih bertahan sendirian sebagai pasangan yang diunggulkan dengan melewati dua ujian di babak pertama dan kedua.
Namun, konsistensi pasangan peraih emas Asian Games 2022 itu juga kini dihadapkan ujian lain yang menanti.
Sebab anak didik Mathias Boe itu akan berjumpa Junaidi Arif/Roy Yap King (Malaysia) yang telah membuat kejutan menaklukkan Lu/Yang pada babak pertama lalu.
Duel kedua pasangan akan tersaji pada partai pamungkas babak perempat final Thailand Open 2024 hari ini, Jumat (17/5/2024).
DAFTAR GANDA PUTRA UNGGULAN YANG TUMBANG PADA THAILAND OPEN 2024:
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (2) vs Kim Gi-jung/Kim Sa-rang (Korea Selatan): 20-22, 13-21
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (4) vs Jin Young/Na Sung-seung (Korea Selatan): 22-20, 13-21, 17-21
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (5) vs Chiang Chien-Wei/Wu Hsuan-Yi (Taiwan): 15-21, 16-21
Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan) vs Junaidi Arif/Roy Yap King (Malaysia): 16-21, 21-13, 16-21
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi (8) vs Ming Che Lu/Wang Kai Wei (Taiwan): 15-21, 21-7, 19-21
*unggulan 3 He Ji Ting/Ren Xiang YU (China) dan unggulan 7 Supak Jomkoh/Kittinupon Kedren (Thailand) absen pada turnamen ini