Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester City menuntaskan Liga Inggris 2023-2024 sebagai juara berkat kemenangan pada laga pemungkas.
Berakhir sudah persaingan sengit antara Manchester City dan Arsenal dalam perburuan titel Premier League.
Trofi jatuh ke tangan The Citizens usai melakoni laga penentuan pada matchday ke-38 atau pekan penutup.
Menjamu West Ham United di Etihad Stadium, Minggu (19/5/2024), Man City memetik kemenangan 3-1.
Hasil ini membuat City finis di pucuk tabel sambil mengantongi 91 poin.
Adapun Arsenal menuntaskan musim sebagai runner-up dengan 89 angka.
Jalannya pertandingan
City membutuhkan kemenangan guna mengangkat trofi Premier League sekaligus mengalahkan Arsenal selaku rival terdekat dalam perburuan gelar juara.
Demi merealisasikan misi tersebut, anak-anak asuhan Pep Guardiola menekan pertahanan West Ham sejak kick-off.
Hasilnya, saat laga baru berjalan dua menit, mereka mendapatkan gol cepat via lesakkan indah Phil Foden.
Penyerang timnas Inggris itu meluncurkan tembakan keras bak roket dari penalty arc dan membuat bola bersarang di pojok kiri atas gawang.
Rodri nyaris menggandakan keunggulan City lewat sepakan jarak jauh pada menit keenam.
Namun, upaya dia digagalkan oleh kiper Alphonse Areola.
Tendangan bebas Kevin De Bruyne dari sebelah kiri pertahanan West Ham juga dimentahkan penjaga gawang musuh.
Masuk menit ke-17, Foden kembali nyekor untuk melebarkan keunggulan Manchester Biru jadi 2-0.
Foden melahirkan gol keduanya melalui sepakan kaki kiri usai menyambar umpan Jeremy Doku di tengah kotak terlarang.
Erling Haaland menyia-nyiakan peluang emas pada menit ke-23.
Sang striker menghadapi bola di depan gawang yang tak terkawal kiper dan menyambutnya dengan tendangan akrobatik.
Hanya saja, usaha Haaland gagal berbuah gol karena si kulit bulat membentur bek musuh.
Lanjut menit ke-26, De Bruyne mencoba peruntungan melalui sudut kiri kotak penalti.
Lesakkan De Bruyne pun nihil hasil akibat penyelamatan gemilang Areola.
West Ham bukanlah tanpa ancaman.
The Hammers mengkreasi peluang matang perdana pada menit ke-37 via sepakan Michail Antonio dari jarak yang cukup dekat dengan gawang.
Sial bagi penyerang asal Jamaika itu karena usahanya diblok oleh kiper Stefan Ortega.
West Ham baru bisa mengukir gol pada menit ke-42 lewat tendangan salto Mohammed Kudus.
Menerima umpan sepak pojok, Kudus satu kali mengontrol bola sebelum melepaskan overheadkick.
Skor tak berubah sampai babak pertama selesai. City sementara memimpin 2-1.
Gempuran City berlanjut selepas rehat.
Hasilnya, pada menit ke-59, Rodri menghadirkan gol ketiga buat City lewat sepakan datar melalui luar kotak penalti.
Hingga terdengar bunyi panjang peluit, keunggulan City tak tergoyahkan.
Haaland dkk pun berpesta di kandang sendiri berkat kemenangan tiga gol berbalas satu.
Ini menjadi gelar Premier League kedelapan bagi City atau keempat secara beruntun.
Sebelumnya mereka menjadi kampiun dalam edisi 2011–2012, 2013–2014, 2017–2018, 2018–2019, 2020–2021, 2021–2022, dan 2022–2023.
Man City 3-1 West Ham (Phil Foden 2', 18', Rodri 59'; Mohammed Kudus 42')
Man City: 18-Stefan Ortega, 2-Kyle Walker, 3-Riben Dias, 25-Manuel Akanji (6-Nathan Ake 71'), 24-Josko Gvardiol, 17-Kevin De Bruyne, 20-Bernardo Silva, 16-Rodri, 47-Phil Foden (8-Mateo Kovacic 90+1'), 9-Erling Haaland, 11-Jeremy Doku
Pelatih: Pep Guardiola
West Ham: 23-Alphonse Areola, 3-Aaron Cresswell, 5-Vladimir Coufal, 4-Kurt Zouma, 33-Emerson (19-Edson Alvarez 71'), 15-Kkonstantinos Mavropanos, 28-Toma Soucek, 10-Lucas Paqueta (18-Daniel Ings 86'), 14-Mohammed Kudus, 9-Michail Antonio (40-George Earthy 81')
Pelatih: David Moyes