Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Justin Hubner mulai kehilangan tempat di Cerezo Osaka sedangkan Asnawi Mangkualam kembali mendapatkan kesempatan bermain di Port FC.
Pertama adalah Justin Hubner.
Pemain berposisi sebagai bek itu sempat menjadi starter di Cerezo Osaka pada tanggal 11 Mei lalu.
Tepatnya, yakni pada laga pekan ke-14 J1 League 2024 saat Cerezo Osaka melawan Vissel Kobe.
Namun sayang, Justin Hubner gagal mempersembahkan kemenangan.
Gawang Cerezo Osaka justru harus kebobolan empat kali dan menelan kekalahan 1-4.
Setelah laga tersebut, Justin Hubner tak lagi dimainkan.
Pemain milik klub Wolverhamton Wanderers itu kini tercatat sudah absen dua kali dalam laga terakhir Cerezo Osaka.
Rinciannya yakni melawan Machida Zelvia (15/5/2024) dan Avispa Fukuoka (18/5/2024).
Baca Juga: Sabar, Kunci Madura United Bungkam Borneo FC dan Amankan Tiket Final Liga 1
Sementara itu, Cerezo Osaka saat ini tercecer diurutan ketujuh klasemen J1 League 2024.
Cerezo Osaka tercatat meraih 23 poin dari 15 laga.
Poin tersebut terpaut sembilan angka dari Machida Zelvia yang menempati puncak klasemen.
Beralih ke Asnawi Mangkualam.
Asnawi sempat kehilangan tempat di Port FC pada periode akhir April hingga awal Mei 2024.
Kapten timnas Indonesia itu absen memperkuat Port FC pada laga pekan ke-26 dan 27 Liga Thailand 2024.
Asnawi lalu kembali mendapatkan kesempatan bermain ketika Port FC melawan Buriram United pada 12 April lalu.
Namun, Asnawi hanya turun sebagai pemain pengganti pada penghujung laga.
Pemain berusia 24 tahun itu akhirnya turun sebagai starter pada laga selanjutnya.
Tepatnya yakni saat Port FC ditantang Ratchaburi FC pada 19 April 2024.
Laga ini berakhir seri 2-2.
Asnawi Mangkualam tak bermain penuh karena ditarik keluar pada menit ke-62.
Hasil seri mengantarkan Port FC bertengger diperingkat ketiga di klasemen dengan raihan 54 poin.
Poin tersebut terpaut 12 angka dari Buriram United yang menempati puncak klasemen.