Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Berikut daftar 26 pemain Irak yang disiapkan untuk melawan timnas Indonesia.
Sebagai informasi, duel antara timnas Indonesia vs Irak dijadwalkan terlaksana pada tanggal 6 Juni mendatang.
Ini merupakan laga lanjutan Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia nantinya diuntungkan karena berstatus sebagai tuan rumah.
Tepatnya, pertandingan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia.
Federasi Sepak Bola Irak (IFA) belum lama ini telah merilis daftar pemain yang dipersiapkan melawan timnas Indonesia.
Dalam daftar tersebut, tim asuhan Jesus Casas diperkuat oleh 26 pemain.
Ada beberapa nama yang mencuri perhatian.
Seperti contohnya adalah sosok Zidane Iqbal.
Zidane Iqbal merupakan pemain yang berposisi sebagai gelandang.
Pemain berusia 21 tahun itu kini memperkuat klub asal Belanda, FC Utrecht.
Sebelum bergabung dengan FC Utrecht, Zidane Iqbal sempat menimba ilmu di Manchester United.
Bahkan ia pernah masuk skuad utama Manchester United pada tahun 2023 lalu.
Selain Zidane Iqbal, Irak juga diperkuat oleh rekan setim Asnawi Mangkualam di Port FC.
Pemain yang dimaksud yakni Frans Putros.
Frans Putros adalah pemain yang berposisi sebagai bek tengah.
Lebih lanjut, ada juga Ali Jasim.
Ali Jasim tentu saja nama yang tak asing bagi pecinta timnas U-23 Indonesia.
Pemain berposisi sebagai striker itu merupakan sosok yang memupuskan harapan timnas U-23 Indonesia lolos ke Olimpiade 2024.
Kala itu, tim asuhan Shin Tae-yong harus melawan Irak pada laga perebutan peringkat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024.
Jalannya laga berlangsung sengit dan berakhir seri 1-1 pada waktu normal.
Ali Jasim lalu berhasil membobol gawang Ernando Ari pada menit ke-96 dan membuat timnas U-23 Indonesia finish diperingkat keempat.
Untuk lebih jelasnya, berikut daftar pemain Irak untuk melawan timnas Indonesia:
Kiper:
Kameel Saad
Ali Kadhim
Hussein Hasan
Jalal Hassan
Bek:
Manaf Younis
Frans Putros
Zaid Tahseen
Akam Hashem
Rebin Sulaka
Ahmed Maknzi
Ahmed Yenia
Hussein Ali
Mustafa Saadoon
Gelandang:
Bashar Rasan
Zidane Iqbal
Safaa Hadi
Osama Rashid
Amir Al Amari
Youssef Al Amin
Louai El Ani
Marco Farag
Ibrahim Bayesh
Mohamed Al Taay
Striker:
Aymen Hussein
Mohanad Ali
Ali Jasim.