Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan insinyur Ducati yang kini bekerja di Yamaha, Massimo Bartolini, mengungkap penyebab pabrikan Iwata tertinggal banyak di MotoGP saat ini.
Kedatangan Bartolini menjadi salah satu berita besar di awal tahun ini.
Maklum, pria asal Italia itu dikenal sangat lekat dengan Ducati dan merupakan salah satu insinyur kepercayaan General Manager Ducati, Gigi Dall'Igna.
Bartolini baru-baru ini berbincang lebih lengkap tentang keputusannya menerima tawaran Yamaha yang sedang jadi tim pesakitan.
Padahal, dia sendiri adalah penggemar Ducati. Bahkan di masa-masa Valentino Rossi masih dominan bersama Yamaha, ketika Si Merah Borgo Panigale masih nirgelar juara dunia setelah era Casey Stoner.
"Banyak orang menanyakan hal itu kepada saya," ujar Bartolini tertawa dikutip BolaSport.com dari GPOne.
"Dalam karier saya, saya pernah bekerja di ajang Kejuaraan Reli Dunia, Formula1, SBK dan MotoGP, dan saya berkata pada diri sendiri bahwa jika saya berada di tim yang telah mampu memenangkan gelar juara dunia maka saya akan berhenti."
"Saya menyukai pekerjaan ini dan maaf (Ducati) saya meninggalkannya," tandasnya.
Tantangan untuk membantu Yamaha bangkit dari keterpurukan adalah salah satu alasan Bartolini menerima tawaran tim raksasa MotoGP itu.