Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Akui Performa Pemain Timnas Indonesia Turun, Ini Alasannya

By Arif Setiawan - Rabu, 29 Mei 2024 | 14:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlatih di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Selasa (28/5/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa performa anak asuhnya menurun.

Hal ini disampaikan oleh Shin Tae-yong saat memimpin latihan timnas Indonesia pada Selasa (28/5/2024).

Sebagai informasi, ini merupakan latihan perdana timnas Indonesia menyambut laga melawan Tanzania pada 2 Juni mendatang.

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa performa pertandingan para pemain menurun karena mayoritas kompetisi telah berakhir.

"Para pemain banyak yang berlibur mulai dari liga di Eriopa."

"Liga Indonesia pun sama banyaknya yang beristirahat."

"Pasti performa pertandingan menurun," kata Shin Tae-yong, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

Meski begitu, Shin Tae-yong ternyata sudah memililki solusi untuk meningkatkan kembali performa anak asuhnya.

Solusi tersebut adalah dengan menggelar uji coba melawan Tanzania.

Baca Juga: Putus dari Shin Tae-yong, Elkan Baggott Dapat Kabar Gembira dari Ipswich Town soal Pelatih Kieran McKenna

"Memang pas juga pikiran saya dan pikiran PSSI."

"Jadi akhirnya kita ambil pertandingan lawan Tanzania."

"Di luar hasil, tujuannya hanya akan mengecek kondisi para pemain seperti apa," ucap Shin Tae-yong.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlatih di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Selasa (28/5/2024).

Sementara itu, timnas Indonesia akan memiliki dua laga lagi setelah menghadapi Tanzania.

Laga tersebut yakni melawan Irak (6/5) dan Filipina (11/5).

Ini merupakan laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Perlu diketahui, timnas Indonesia kini menempati peringkat kedua Grup F dengan raihan 7 poin dari 4 laga.

Baca Juga: Termasuk Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Prediksi 4 Negara Ini Lolos ke Semifinal ASEAN Cup 2024

Posisi puncak grup ini ditempati oleh Irak dengan 12 poin.

Sedangkan diperingkat ketiga ada Vietnam dengan tiga poin.

Filipina menghuni dasar klasemen dengan 1 poin.

Satu kemenangan bakal memastikan timnas Indonesia melaju ke babak selanjut.

Hal ini sekaligus akan memupuskan harapan Vietnam.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P