Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tunggal putra Taiwan, Chou Tien Chen, tak senang meski berhasil memastikan diri melaju ke babak kedua Singapore Open 2024.
Chou Tien Chen datang ke ajang Singapore Open 2024 yang merupakan turnamen BWF Super 750 dengan tidak berlabel sebagai pemain unggulan.
Di fase 32 besar, pemain peringkat ke-13 dunia tersebut langsung berhadapan dengan satu andalan Indonesia, Jonatan Christie.
Menghadapi unggulan ketiga tersebut di Singapore Indoor Stadium, Chou menorehkan kemenangan dua gim langsung 21-17, 21-6.
Bagi Jonatan, kekalahan dalam laga yang memakan durasi 35 menit ini tidak hanya menghentikan langkahnya di Singapore Open 2024 saja.
Pemain jebolan PB Tangkas tersebut harus rela rekor kemenangan beruntunnya terhenti di tangan Chou Tien Chen.
Sebelum tampil di Singapore Open 2024, Jonatan telah membukukan 16 kemenangan beruntun yang didapat sejak All England Open 2024.
Sejak ajang itu, tunggal putra peringkat ke-13 dunia tersebut selalu berhasil mengatasi lawan-lawannya hingga Kejuaraan Asia 2024 dan Thomas Cup 2024.
Jonatan bahkan menjadi penyumbang satu-satunya angka tim Indonesia ketika dilumat China di laga final Thomas Cup 2024 dengan skor 1-3.
Baca Juga: Jadwal Singapore Open 2024 - Chico vs Kodai Naraoka, 8 Wakil Indonesia Ditunggu Laga-laga Sengit
Gugurnya pemain berusia 26 tahun itu di babak pertama Singapore Open 2024 membuat Indonesia memiliki dua wakil tersisa di nomor tunggal putra.
Adalah Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang diharapkan bisa melaju lebih jauh di ajang ini.
Di sisi lain, Chou Tien Chen juga tidak terlalu puas usai menumbangkan salah satu amunisi terbaik tim Merah-putih di Singapore Open 2024.
Bagi Chou, kemenangan atas Jonatan tidak berarti apa-apa bagi dirinya yang sedang mengarahkan fokusnya ke Olimpiade Paris 2024.
Ya, pesta olahraga terbesar di dunia itu akan menjadi tujuan utama Chou dan berharap bisa tampil maksimal dan meraih medali di sana.
"Tujuan utamanya adalah Olimpiade, jadi mari kita bekerja untuk itu," kata Chou, dilansir BolaSport.com dari laman resmi BWF.
"Memenangkan pertandingan ini tidak akan berarti apa-apa di Paris."
"Saya masih harus memanfaatkan setiap kesempatan dan mempersiapkan diri dengan baik," imbuhnya.
Di babak 16 besar Singapore Open 2024 hari ini, Kamis (30/5/2024), Chou akan bersua wakil Kanada Brian Yang.
Rangkana pertandingan babak kedua Singapore Open 2024 mulai bergulir pada pukul 10.00 waktu lokal atau 09.00 WIB.
Baca Juga: Soal Apriyani Rahayu Hampir Tonjok Siti Fadia, Greysia Polii Nilai Itu Hal Wajar, Kenapa?