Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Kedatangan Si Anak Baru, Pernah Setim dengan Robin Van Persie dan Raih Trofi Bareng

By Metta Rahma Melati - Jumat, 31 Mei 2024 | 15:00 WIB
Verdonk sudah mulai mengikuti latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Madya, Jumat (31/5/2024). (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia kedatangan "si anak baru" pada latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (31/5/2024).

Ia adalah pemain asal Belanda Calvin Verdonk.

Calvin Verdonk mengikuti latihan timnas Indonesia sebagai persiapan melawan Tanzania di laga uji coba, serta menghadapi Irak dan Filipina di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pemain kelahiran Dordrecht 27 tahun silam itu masih belum mendapatkan kewarganeraan Indonesia.

Proses naturalisasinya masih dalam proses.

Ia nantinya akan menjadi tambahan kekuatan timnas Indonesia jika telah sah menjadi menjadi Warga Negara Indonesia (WNA).

Calvin Verdonk bermain di posisi ke bek kiri.

Ia memulai kariernya dari tim muda Feyenoord.

Baca Juga: Update Skuad Timnas Indonesia di Pemusatan Latihan - Calvin Verdonk Gabung, Yance Sayuri Dipulangkan, 3 Pemain Abroad Masih Absen, 2 Nama Dipanggil

 

ABDUL ROHMAN/BOLASPORT.COM
Calvin Verdonk saat ditemui seusai timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2024).

Selama di Feyenoord ia beberapa kali dipinjamkan ke klub lain sebelum akhirnya ia hijrah ke klub Portugal Famlicao dan akhirnya membela klubnya saat ini NEC Nijmegen.

Selama kariernya di Feyenoord, Calvin Verdonk pernah bermain bersama dengan eks pemain Manchester United Robin Van Persie yang juga dikenal sebagai legenda timnas Belanda.

Robin Van Persie juga pernah membela tim muda Feyenoord, akan tetapi Calvin Verdonk pernah bermain sama di di tim senior Feyenoord.

Melansir dari Transfermarkt, Calvin Cerdonk pernah bermain bersama Robin Van Persie dalam sepuluh pertandingan Feyenoord di Eredivisie musim 2018/2019.

Selain itu, Verdonk juga satu tim di tiga laga KNVN Beker dan satu laga di final Johan Cruifff Scall musim 2018/2019.

Di final Johan Cruiff Schall 2018/2019, Verdonk dan Robin Van Persie bermain bersama dalam 84 menit dan Feyenoord meraih trofi.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania, Kick-off Sore!

Kalah itu Feyenoord mengalahkan PSV Eindhoven lewat adu penalti dengan skor 6-5.

Calvin Verdonk menjadi salah satu penendang penalti.

Sementara itu, Verdonk mengaku senang bisa berada di latihan timnas Indonesia.

"Iya, saya sangat senang bisa berada di sini," kata Verdonk.

"(Cuacanya) sangat bagus, saya menyukainya," ujarnya.

Ia mengaku tidak kesulitan selama berlatih dengan timnas Indonesia.

"Bagus, ini adalah sesi latihan yang ringan," katanya.

"Hanya melakukan set-piece dan beberapa latihan lainnya."

"Tentu, ini adalah latihan yang bagus," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P