Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Indonesia Vs Tanzania Batal Berstatus FIFA Friendly Match, Shin Tae-yong Ingin Jajal Seluruh 21 Pemain

By Najmul Ula - Sabtu, 1 Juni 2024 | 15:45 WIB
Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong sedang berlatih di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Selasa (28/5/2024). Indonesia akan menghadapi Tanzania pada 2 Juni, sebelum melawan Irak pada 6 Juni dan melawan Filipina pada 11 Juni 2024. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong ingin lebih leluasa mengganti pemain sehingga laga Indonesia vs Tanzania tak berstatus FIFA friendly match.

Timnas Indonesia tak akan mendapatkan poin FIFA, apa pun hasil pertandingan melawan Tanzania.

Tim Garuda akan menjamu utusan Afrika itu dalam laga uji coba di Stadion Madya pada Minggu (2/6/2024) sore.

Semula, partai persahabatan itu hendak didaftarkan ke FIFA sebagai pertandingan yang berpengaruh terhadap ranking.

Namun belakangan rencana tersebut dibatalkan untuk mengakomodasi keinginan Shin Tae-yong.

Manajer timnas Indonesia, Sumardji, menjelaskan duduk perkara tersebut.

"Jadi permintaan Coach Shin Tae-yong diubah jadi training match," ujar Sumardji.

"Agar bisa memainkan pemain sesuai dengan kebutuhan, tidak hanya enam pemain."

"Awalnya friendly match internasional ada poin, tapi karena sesuatu hal, Coach Shin ingin ada perubahan, jadi tidak ada poin."

Baca Juga: BREAKING NEWS - Laga Timnas Indonesia Vs Tanzania Berubah Jadi Uji Coba Biasa, Tak Ada Tambahan Poin FIFA