Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya Kenangan Tidak Bagus, David da Silva Lega Akhirnya Jadi Raja Gol Liga 1 2023/2024

By Arif Setiawan - Sabtu, 1 Juni 2024 | 21:20 WIB
Pemain Persib Bandung, David Da Silva, mendapatkan gelar Top Score Liga 1 2023 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang Persib, David da Silva, sukses menjadi top skorer Liga 1 2023-2024.

Status ini disandang David da Silva setelah berhasil mengukir 30 gol di sepanjang musim ini.

Menanggapi hal tersebut, David da Silva mengaku bersyukur.

Terlebih, ini menjadi momen pertama David da Silva menjadi top skorer di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Sebagai informasi, pemain asal Brasil itu sebelumnya dua kali nyaris menjadi top skorer Liga 1.

Pertama terjadi saat memperkuat Persebaya pada musim 2018 silam.

Kala itu, David da Silva mampu mengukir 20 gol.

Angka tersebut berselisih satu gol saja dari Aleksanda Rakic yang menjadi top skorer.

Kejadian serupa terulang pada musim 2022-2023.

Baca Juga: Shin Tae-yong Enggan Berkomentar soal Kondisi Rumput SUGBK, Kenapa?

Bersama Persib, David da Silva mengemas 24 gol.

Hanya, jumlah tersebut kembali memiliki selisih satu gol dari capaian Matheus Pato yang menjadi top skorer.

"Mencetak gol adalah tugas saya sebegai striker."

"Sayangnya, dua kali saya harus kalah dalam persaingan top skorer," kata David da Silva, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liga.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
David Da Silva sedang melakukan selebrasi dalam laga leg kedua final Liga 1 2023 antara Madura United versus Persib Bandung di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024).

Kebahagiaan David da Silva semakin sempurnya dengan keberhasilan Persib meraih juara.

Persib sukses mengamankan gelar setelah mengalahkan Madura United dengan agreggat 6-1 pada babak final.

"Inilah sepak bola."

"Sekarang, saya sudah bisa meraihnya."

"Saya senang akhirnya juara dan menjadi top skorer," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P