Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo bukan lagi yang terhebat setelah Real Madrid berhasil meraih trofi Liga Champions ke-15 musim ini.
Real Madrid baru saja berhasil mencatatkan sejarah dengan meraih trofi Liga Champions 2023-2024.
Kepastian Real Madrid menjuarai Liga Champions musim ini didapatkan setelah mereka berhasil mengalahkan Borussia Dortmund di final.
Pertandingan final antara Real Madrid dan Dortmund berlangsung di Stadion Wembley, London pada Minggu (2/6/2024) dini hari WIB.
Dalam pertandingan tersebut, Real Madrid berhasil menang dengan skor 2-0.
Dua gol Los Blancos masing-masing dicetak oleh Dani Carvajal pada menit ke-74 dan Vinicius Junior pada menit ke-83.
Dengan kemenangan ini, Real Madrid semakin sah sebagai Raja Eropa.
Baca Juga: Real Madrid Juara Liga Champions, Ada Nafas Ronaldo di Tubuh Penyusup
Real Madrid kini telah mengoleksi 15 gelar Liga Champions sepanjang sejarah klub.
Namun, tidak hanya rekor klub yang dipecahkan, tetapi juga ada rekor pribadi yang tercapai.