Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang Timnas Vietnam, Do Hung Dung, berharap timnya bisa kalahkan Filipina.
Vietnam dalam posisi kurang menguntungkan pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sempat berada di atas angin, kekalahan dua kali dari timnas Indonesia membuat posisi mereka terancam.
Saat ini Vietnam ada di posisi ketiga dan tertinggal empat poin dari skuad Garuda.
Langkah ini semakin terjal karena mereka tinggal menghadapi Irak dan Filipina.
Irak sejauh ini belum pernah terkalahkan di babak penyisihan Grup F.
Baca Juga: Media Inggris Prediksi Timnas Indonesia Bungkam Tanzania, Skuad Garuda Menang Tipis
Do Hung Dung mengakui posisi tim Golden Star sedang terjepit.
Apalagi, mereka harus berhadapan dengan Irak di laga selanjutnya.
Selain itu, laga tandang ini semakin sulit karena tim lawan akan mendapatkan dukungan penuh dari suporter.
Pada pertemuan sebelumnya mereka harus menyerah dengan skor 0-1.
Dia menilai peluang untuk menang di laga tersebut cukup kecil.
"Secara pribadi, saya dan tim, meski peluangnya kecil, bertekad untuk meraih poin di kandang Irak," kata Do Hung Dung dilansir BolaSport.com dari laman Soha.
Baca Juga: Pelatih Tanzania Lempar Pujian Setinggi Langit untuk Shin Tae-yong
Pemain Ha Noi FC ini melanjutkan, Vietnam berharap banyak saat berhadapan dengan Filipina.
Dia optimis timnya bisa mendapatkan kemenangan pada laga tersebut.
Menurutnya, hasil maksimal akan dipersembahkan kepada semua suporter yang sudah memberikan dukungan.
Mereka juga akan menunggu hasil pertandingan timnas Indonesia.
"Sedangkan untuk pertandingan melawan Filipina."
"Kami akan mengincar kemenangan."
"Menjalani pertandingan indah untuk diberikan kepada para penggemar," pungkasnya.