Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kieran McKenna mengakui diuntungkan dengan minimnya pemain Ipswich Town yang dipanggil tim nasional, Elkan Baggott termasuk.
Ketiadaan panggilan PSSI untuk Elkan Baggott akan membuat fokus bek 21 tahun itu tidak lagi terbelah.
Baggott selama ini membagi waktunya antara membela klub dan tim nasional, Ipswich Town dan Indonesia.
Namun pada jeda internasional kali ini, Baggott tak masuk dalam daftar panggil timnas Indonesia.
Hal tersebut disebabkan putusnya hubungan PSSI dan Shin Tae-yong dengan sang bek muda sejak play-off Olimpiade 2024.
Sebagai klub yang bermain di liga dengan jadwal terpadat, Ipswich akan diuntungkan dengan dicoretnya sang pemain dari timnas.
Premier League terhitung lebih padat dibanding liga lainnya, karena memiliki dua turnamen domestik (Piala FA dan Carabao Cup).
Semasa masih di Championship, Ipswich bahkan berada di kompetisi dengan jumlah klub tak lazim, 24 klub (46 pertandingan semusim).
Jumlah pertandingan yang ekstra banyak itu membuat Ipswich mensyukuri minimnya pemain yang dipanggil timnas.
Baca Juga: MotoGP Italia 2024 - Marc Marquez Jadi Pengganggu Francesco Bagnaia, Dani Pedrosa Beri Peringatan
Hal tersebut diungkap pelatih Kieran McKenna usai memastikan bertahan di Portmand Road.
"Kami akan mempunyai pramusim penuh yang bagus dan itu sesuatu yang harus kami gunakan dengan baik," ujar McKenna dikutip dari media setempat EADT.
"Kami tidak memiliki banyak pemain seperti di klub lain yang bermain di Euro atau Copa America, atau semacamnya," terangnya.
"Jadi kami harus menggunakan waktu dengan baik."
Andai Baggott dipanggil timnas Indonesia, ia akan menghabiskan paling sedikit dua minggu berlatih dan bertanding.
Padahal, periode Mei-Juni seharusnya menjadi masa libur yang digunakan pemain untuk mengecas baterai.
Setiap pemain yang bermain di Euro atau Copa Amerika berpotensi terlambat bergabung latiha pramusim di klub untuk musim berikutnya.
Bagi Baggott, ia terancam melewatkan satu bulan di tengah kompetisi demi Piala Asia, seperti yang terjadi pada Januari lalu.
Pemanggilan timnas pada bulan ini akan membuat Baggott terbang ke Indonesia sejak 28 Mei, dan baru rampung pada 11 Juni.
Baca Juga: Hasil UFC 302 - Neraka 5 Ronde, Islam Makhachev Tetap Juaranya meski Berdarah
Namun karena tak ada panggilan, maka Baggott bebas berlibur dan bisa berfokus pada latihan pramusim Ipswich Town.
"Ini akan tentang memasukkan pemain baru dan menyatukan mereka ke tim," ujar Ashton.
"Ini juga akan tentang menyiapkan pemain yang sudahkami miliki di sini."
"Sungguh situasi fantastis yang sedang kami lalui."
Baca Juga: Sulit Kejar Timnas Indonesia, Vietnam Ingin Kalahkan Filipina Sebagai Pelipur Lara