Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Link live streaming duel timnas Indonesia vs Irak ada di akhir artikel ini.
Sebagai informasi, ini merupakan laga lanjutan Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pertandingan nantinya digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024) mulai pukul 16.00 WIB.
Ini sekaligus menjadi momen bagi timnas Indonesia untuk mengubur mimpi Vietnam melaju ke babak putaran ketiga.
Timnas asuhan Shin Tae-yong sementara menempati peringkat kedua Grup F dengan raihan tujuh poin.
Vietnam menempati peringkat ketiga dengan raihan tiga poin.
Vietnam dipastikan gagal lolos ke babak selanjutnya bila timnas Indonesia mampu mengalahkan Irak.
Bila itu terjadi, timnas Indonesia lah yang berhak menemani Irak lolos.
Vietnam sendiri bakal menghadapi Filipina pada hari yang sama.
Bila Vietnam kalah, timnas Indonesia dipastikan lolos ke putaran ketiga meski kalah dari Irak.
Sementara itu, kabar baik diperoleh timnas Indonesia jelang laga melawan Irak.
Kabar baik tersebut yakni kembali sehatnya Shin Tae-yong.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut sebelumnya sempat harus ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan karena flu.
Shin Tae-yong menegaskan bahwa kini kondisinya telah baik-baik saja.
"Iya benar hanya ada gejala flu saja."
"Tapi karena gejalanya agak parah, jadi memutuskan ke rumah sakit untuk cek."
"Di rumah sakit memang saya melakukan agenda cek up saja."
Baca Juga: Ketar-ketir, Pelatih Irak Sebut Lawan Timnas Indonesia Bakal Jadi Laga Sulit
"Kondisi saya sekarang baik-baik saja," kata Shin Tae-yong.
Berikut link live streaming duel timnas Indonesia vs Irak: