Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Timnas Indonesia Jordi Amat Kantongi Cara Redam Lini Serang Irak

By Arif Setiawan - Rabu, 5 Juni 2024 | 15:30 WIB
Pemain belakang Timnas Indonesia, Jordi Amat pada sesi konferensi pers jelang laga lawan Irak pada lanjutan Grup F ronde kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Rabu (5/6/2024) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain belakang timnas Indonesia, Jordi Amat, mengungkapkan cara meredam daya gedor lini serang Irak.

Seperti yang diketahui, Irak kini memiliki banyak penyerang yang berkualitas.

Salah satu yang menarik perhatian tentu sosok Ali Jasim.

Ali Jasim merupakan mimpi buruk timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Kala itu, All Jasim menjadi pencetak gol kemenangan Irak atas timnas U-23 Indonesia pada babak perebutan peringkat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024.

Pemain berusia 20 tahun itu lalu juga dinobatkan sebagai top skorer Piala Asia U-23 2024 dengan torehan empat gol.

Hanya, Jordi Amat menilai bahwa Ali Jasim bukan satu-satunya pemain yang berbahaya dari timnas Irak.

Pemain milik klub Johor Darul Takzim ini mengaku Irak juga mempunyai winger yang berbahaya.

"Seperti yang saya katakan tadi."

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Penyakitnya yang Membuatnya Dibawa ke Rumah Sakit Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Irak