Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap timnas Indonesia bisa mengamankan poin lebih cepat dalam dua laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia akan menghadapi dua laga sisa putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad Garuda dijadwalkan akan menghadapi Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024).
Kemudian laga kedua akan melawan Filipina di venue yang sama pada 11 Juni 2024.
Baca Juga: Jawaban Erick Thohir soal Peluang Calvin Verdonk Main di Laga Timnas Indonesia Vs Filipina
Ini menjadi dua laga penting timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pasalnya, tim Merah Putih hanya butuh satu kemenangan saja untuk bisa mengunci tiket ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Apalagi bisa mengemankan tiket ke putran ketiga, timnas Indonesia secara otomatis akan mengunci tiket ke Piala Asia 2027.
Untuk itu, jelang laga lawan Irak ini, Erick Thohir pun bicara soal target timnas Indonesia.
Erick Thohir mengatakan bahwa timnas Indonesia memang memiliki dua laga melawan Irak dan Filipina.