Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Irak Akui Dapat Peringatan dari Nathan Tjoe-A-On dan Thom Haye Jelang Lawan Timnas Indonesia

By Wila Wildayanti - Rabu, 5 Juni 2024 | 17:30 WIB
Pemain timnas Irak, Hussein Ali, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bek Timnas Irak Hussein Ali mengakui dapat peringatan dari dua pemain timnas Indonesia Nathan Tjoe-A-On dan Thom Haye jelang laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Irak akan dijamu timnas Indonesia di laga lanjutan putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karni (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Jelang menghadapi laga ini, Hussein Ali mengakui mendapat peringatan dari kedua mantan rekannya di Liga Belanda tersebut.

Hussein Ali, Thom Haye, dan Nathan Tjoe-A-On diketahui satu tum di klub Liga Belanda SC Heerenveen.

Baca Juga: Bek Timnas Indonesia Jordi Amat Kantongi Cara Redam Lini Serang Irak

Untuk itu, pertandingan antara Irak Vs Timnas Indonesia ini akan menjadi pertarungan antar rekan tim di klub.

Menurutnya Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On dengan percaya diri mengatakan akan menghalahkan Irak.

Hal ini karena skuad Garuda akan menghadapi Irak di kandang yakni SUGBK.

Untuk itu, mereka percaya diri untuk mengalahkan Irak.

Apalagi timnas Indonesia juga menargetkan kemenangan agar bisa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.