Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jordi Amat menyebut 3 pemain Irak yang mesti diwaspadai jelang laga lawan timnas Indonesia, Kamis (6/6/2024).
Winger-winger Irak menjadi perhatian khusus bek timnas Indonesia, Jordi Amat sebelum bertemu pada Kamis besok.
Pekerjaan berat menanti Jordi Amat dan segenap rekan-rekannya di lini belakang untuk mewaspadai lini serang Irak.
Apalagi dalam 2 laga terakhir, Irak selalu bisa mencetak lebih dari satu gol ke gawang Indonesia.
Dalam konferensi pers, wartawan menanyakan perihal sosok Ali Jasim kepada Jordi Amat.
Ali Jasim merupakan mimpi buruk timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.
Ali menjadi pencetak gol kemenangan Irak atas timnas U-23 Indonesia pada babak perebutan peringkat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024.
Pemain berusia 20 tahun itu lalu juga dinobatkan sebagai top skorer Piala Asia U-23 2024 dengan torehan empat gol.
Selain Ali, Jordi Amat juga mewaspadai 2 pemain winger lain yakni nomor 8 dan nomor 9.
"Seperti yang saya katakan tadi," kata Jordi Amat.
"Mereka punya potensi yang sangat bagus di lini depan."
"Bukan cuma striker, winger nomor 8-9 juga sangat bagus," tambahnya.
Ibrahim Bayesh
Berdasarkan data dari transfermarkt, pemain yang dimaksud Jordi Amat adalah Ibrahim Bayesh (8) dan Marko Farji (9).
Ibrahim Bayesh adalah seorang gelandang serang berusia 24 tahun.
Pemain yang membela klub lokal Al Quwa Al Jawiya itu sudah mengemas 40 caps bersama timnas Irak dan sudah mencetak 6 gol.
Bayesh juga jadi andalan utama Jesus Casas, terlebih ia juga fasih bermain di posisi lain seperti winger kanan dan kiri.
Aymen Hussein
Baca Juga: Ketar-ketir, Pelatih Irak Sebut Lawan Timnas Indonesia Bakal Jadi Laga Sulit
Meski tidak disebut Jordi Amat, ancaman Aymen Hussein sangat nyata.
Berdiri dengan postur 189 cm, Aymen saat ini sudah mencetak 22 gol untuk timnas Irak.
Bahkan Ernando Ari pernah kebobolan insting tajamnya saat Piala Asia 2023 lalu.
Jordi Amat perlu bekerja sangat keras untuk mengawal pergerakan Aymen Hussein