Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Timnas Indonesia Vs Irak - Menunggu Kejutan dari Shin Tae-yong

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 6 Juni 2024 | 06:00 WIB
Suasana latihan timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024). Indonesia butuh satu kemenangan untuk lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia. Jika ini tercapai, Indonesia berencana akan tampil di Surabaya. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menjamu Irak pada laga kelima Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pukul 16.00 WIB.

Kini waktunya menunggu kejutan dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong bertekad bisa membawa timnas Indonesia meraih kemenangan atas Irak.

Meski tidak mudah, pelatih asal Korea Selatan itu tetap yakin anak-anak asuhnya bisa memberikan kejutan.

Shin Tae-yong mengatakan Irak bukan lawan yang mudah dikalahkan.

Terlebih, timnas Indonesia sudah dua kali bertemu Irak dan hasilnya kalah 1-5 serta 1-3.

Dua pertemuan itu harus segera dilupakan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Arne Slot Debut sebagai Pelatih Liverpool Tanpa 6 Pemain, Mo Salah Jadi Salah Satunya

Timnas Indonesia wajib menang demi memastikan diri melaju ke babak selanjutnya.

Peluang timnas Indonesia untuk lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia cukup besar.