Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak - Ada Kejutan dari Shin Tae-yong

By Arif Setiawan - Kamis, 6 Juni 2024 | 15:20 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (2/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Berikut daftar susunan pemain timnas Indonesia vs Irak.

Sebagai informasi, ini merupakan laga lanjutan Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pertandingan terlaksana di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024) mulai pukul 16.00 WIB.

Hasil laga ini cukup krusial bagi tim asuhan Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia butuh kemenangan untuk memastikan diri lolos ke babak selanjutnya.

Skuad Garuda sekarang menempati peringkat kedua Grup F dengan raihan tujuh poin.

Posisi timnas Indonesia belum aman karena masih bisa dikejar oleh Vietnam yang menempati peringkat ketiga dengan raihan tiga poin.

Di sisi lain, Irak sudah memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 karena sukses meraih 12 poin dari empat laga dan sementara memuncaki klasemen Grup F.

Jelang pertandingan, Shin Tae-yong mengakui bahwa jalannya laga tak akan mudah bagi timnas Indonesia.

Baca Juga: Kenang saat Dipanggil ke Timnas Indonesia Vs Argentina, Curhat Rafael Struick: Saya Duduk di Ruang Tamu, Memandangi Orang Tua Saya dengan Senyum Lebar

Namun, Shin Tae-yong tetep percaya timnya bisa meraih kemenangan.

"Irak merupakan tim yang baik dan pastinya lebih kuat dibanding Indonesia."

"Tetapi sekarang sudah waktunya kita bisa coba untuk meraih kemenangan."

"Jadi yang penting, para pemain bisa bermain dengan percaya diri."

"Mungkin saja bisa membawa hasil yang baik," kata Shin Tae-yong,

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).

Sementara itu, ada kejutan yang diberikan Shin Tae-yong.

Kejutan tersebut yakni hadirnya Jay Idzes di bangku cadangan.

Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Irak, Saatnya Hancurkan Rekor 5 Jam Tanpa Kebobolan Milik Lawan!

Seperti yang diketahui, Jay-Idzes sebelumnya diprediksi absen karena baru tiba di Indonesia pada Rabu (5/6/2024).

Untuk posisi kiper, Shin Tae-yong percaya kepada Ernando Ari.

Trio lini bertahan ditempati oleh Jordi Amat, Rizky Ridho dan Justin Hubner.

Sandy Walsh mengisi posisi bek sayap kanan sedangan Shayne Pattynama menempati posisi bek sayap kiri.

Lini tengah timnas Indonesia diisi oleh Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, Ragnar dan Marselino Ferdinan.

Rafael Struick kembali menjadi ujung tombak.

Susunan pemain timnas Indonesia vs Irak:

Timnas Indonesia: 21-Ernando Ari; 4-Jordi Amat, 5-Rizky Ridho, 23-Justin Hubner; 6-Sandy Walsh, 20-Shayne Pattynama, 19-Thom Haye, 22-Nathan Tjoe-A-On, 7-Marselino Ferdinan, 11-Ragnar Oratmangoen; 9-Rafael Struick

Pelatih: Shin Tae-yong

Irak: 12-Jalal Hassan; 3-Hussein Haydar Ali, 4-Suadh Natiq Naji, 5-Rebin Ghareeb Adhamat, 15-Ahed Yahya Al-Hajjaj; 8-Ibrahim Bayesh Al-Kaabawi, 13-Bashar Resan Bonyan, 14-Zidane Iqbal, 16-Amir Fouad, 20-Osamah Jabbar Rashid; 18-Aymen Husssein

Pelatih: Jesus Casas.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P