Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Doakan Lolos, Pelatih Irak Tak Ingin Ketemu Timnas Indonesia Lagi di Babak Berikutnya

By Metta Rahma Melati - Jumat, 7 Juni 2024 | 09:15 WIB
Pelatih timnas Irak, Jesus Casas, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Irak, Jesus Casas mendoakan timnas Indonesia untuk lolos, akan tetapi ia tidak ingin bertemu skuad Garuda lagi di babak berikutnya.

Irak suskses menang atas timnas Indonesia dengan skor 2-0 di laga kelima Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024) sore.

Dua gol Irak dicetak oleh Aymen Hussein melalui sepakan penalti pada menit ke-54 dan Ali Jasim pada menit ke-88.

Dengan hasil itu, timnas Indonesia berada dalam situasi tertekan.

Tim besutan Shin Tae-yong itu harus menang melawan Filipina untuk lolos ke babak berikutnya Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Baca Juga: Jens Raven Soroti Perbedaan Usia yang Terlalu Jauh Usai Timnas U-20 Indonesia Rasakan Kekalahan Kedua di Toulon Cup 2024

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Asnawi Mangkualam Bahar (tengah) sedang menguasai bola dalam laga babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024). Lapangan dan rumput SUGBK dikeluhkan pemain, termasuk Asnawi Mangkualam.

Saat ini timnas Indonesia di posisi kedua dengan tujuh poin.

Timnas Indonesia hanya berjarak satu poin dari Vietnam yang berada di posisi ketiga.

Setelah pertandingan, pelatih Irak Jesus Casas mengucapakan terima kasih.